Berikut ini adalah 10 perbedaan utama antara Windows 7 dan Windows 8
1. Tidak Ada Start Button – Metro UI
Bila Anda tidak menyukai
Start Button pada Windows versi-versi yang sebelumnya, secara default
pada Windows 8 Start Button telah dihilangkan dan digantikan dengan
Metro UI (User Interface). Tapi tenang saja, bila Anda keberatan
Microsoft mengatakan bahwa akan disediakan cara untuk mengembalikan
desktop kembali seperti biasa seperti Windows versi sebelumnya walaupun
tetap secara default, UI-nya tetap akan diset baru.
2. Task Manager yang Lebih Sederhana
Mungkin Anda sering melihat
tabs yang ada dalam Task Manager, mungkin biasanya yang sering dilihat
hanya Applications dan Processes. Di Windows 8, Task Manager hanya akan
seperti ini:
Hanya sebuah list
aplikasi-aplikasi yang sedang berjalan dan dapat dihentikan dengan
sekali klik. Untuk melihat bagian processes cukup klik More details dan Anda akan dapat melihat seperti ini:
3. Perubahan pada Move, Rename, Copy, dan Delete
Bila Anda melakukan copy
file apapun, baik satu file maupun banyak file, semua info akan
digabungkan menjadi satu kotak dialog. Jadi bila Anda melakukan 5 proses
copy yang terpisah, Anda tidak akan melihat 5 kotak dialog seperti
biasanya. Selain itu, Anda juga mendapatkan fitur pause. Lihat gambar
berikut ini untuk lebih jelasnya.
Bila Anda klik More details, Anda akan dapat melihat kecepatan dan banyaknya data yang sedang di-copy.
4. Windows Explorer Baru
Windows Explorer yang
sekarang pun akan menggunakan ribbon interface seperti yang mungkin
sering Anda lihat pada Office 2007 dan 2010. Seperti inilah tampilannya:
5. Startup Cepat
Lamanya booting sering
menjadi permasalahan dalam Windows. Di dalam Windows 8 ada sebuah mode
startup yang cepat. Mungkin hal ini seperti melakukan restart pada
komputer namun tanpa merestart sepenuhnya. Anda tetap akan melihat sesi
baru di mana semua aplikasi telah tertutup seperti restart biasa tapi
dengan menggunakan waktu yang jauh lebih sedikit.
6. Browsing Bebas Plugin
Internet Explorer (IE) 10
memiliki perubahan user interface yang cukup signifikan dan juga
mengubah pola Anda melakukan browsing. IE 10 lebih menggunakan HTML 5
dibandingkan dengan plugin dan secara default akan berjalan tanpa
plugin. Bila Anda membutuhkan sesuatu seperti Adobe Flash untuk membuka
sebuah halaman, Anda dapat mengubahnya ke tampilan “desktop”.
7. Booting Lebih Baik
Pada Windows versi-versi
sebelumnya bila Anda melakukan booting dengan opsi advanced tampilannya
akan sangat membosankan, tampak sama seperti DOS command prompt.
Tampilan booting sekarang sangat cantik. Anda akan melihat tampilan yang
menarik dengan berbagai pilihan pengaturan.
8. Sign In dengan Windows Live ID
Pada Windows 8, Anda dapat
melakukan sign in dengan Windows Live. Dengan integrasi SkyDrive,
sekarang Anda dapat sign in dengan Windows Live dan mendapatkan file,
pengaturan, aplikasi, dan lain-lain yang tersimpan. Anda dapat masuk ke
Windows 8 pada mesin yang lain.
Fitur ini juga akan
menyimpan semua favorites di IE, wallpaper desktop, dan lain-lain. Anda
dapat membeli tempat penyimpanan ekstra dan menyimpan file-file Anda
pada SkyDrive dan mengaksesnya secara online dengan menggunakan mobile
device seperti iPad, Iphone, dan Android.
9. Refresh dan Reset
Ada dua fitur baru pada Windows 8 yaitu opsi refresh dan reset. Reset akan membuang semua data
personal, aplikasi, dan pengaturan kemudian menginstall ulang Windows.
Refresh akan menyimpan semua data, aplikasi, dan pengaturan, kemudian
menginstall ulang Windows. Pada Windows versi sebelumnya, akan cukup
sulit untuk menginstall ulang Windows tanpa menghapus semua personal
data. Opsi ini pun dapat digunakan saat booting sehingga bila Anda
mengalami masalah dalam booting, Anda tetap dapat menggunakan fitur ini.
10. Scaling untuk Ukuran Layar yang Berbeda-Beda
Windows 8 memungkinkan Anda
untuk melakukan scaling atau pengubahan ukuran ke resolusi layar, ukuran
layar, dan densitas pixel yang berbeda. Anda dapat menggunakan Windows 8
di berbagai tempat mulai dari Windows phone sampai kepada layar 30
inchi dengan resolusi 2560×1600. Sebagian besar aplikasi Windows 8 akan
didesain untuk secara otomatis mengatur dirinya sendiri di berbagai
ukuran layar dan menampilkan lebih banyak atau lebih sedikit konten
berdasarkan ukuran. Sumber
0 Response to "INI DIA PERBEDAAN UTAMA WINDOWS 7 DAN WINDOWS 8"
Post a Comment